Pegawai Alfamart Viral karena Diancam UU ITE oleh Ibu-ibu, Giring PSI Siap Bantu Sis Amelia

 Pegawai Alfamart Viral karena Diancam UU ITE oleh Ibu-ibu, Giring PSI Siap Bantu Sis Amelia

Video viral di Twitter yang menunjukkan aksi seorang perempuan bermobil mewah tertangkap basah mengambil cokelat di Alfamart, kini berbuntut panjang.

Pasalnya, pegawai Alfamart bernama Amelia yang merekam kejadian tersebut diancam balik oleh perempuan itu dengan UU ITE.

Perempuan bernama Mariana itu menganggap video yang direkam Amelia dan tersebar di media sosial telah merugikannya.

Walhasil, Mariana kemudian membawa pengacaranya dan mendesak Amelia membuat video permintaan maaf jika tidak ingin permasalahan dilanjutkan ke jalur hukum.

“Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh. Saya karyawan Alfamart ingin mengklarifikasi video yang menyebar di media sosial karena sudah ada kesalahpahaman di antara kita berdua dan telah merugikan Ibu Mariana,” ucap Amelia dalam video permintaan maafnya.

Kemudian, seorang pria yang merupakan pengacara Mariana menjelaskan bahwa apa yang terjadi antara kliennya dan Amelia.

“Saya dari tim kuasa Ibu Mariana, alhamdulillah pada hari ini sudah terjadi kesepakatan bersama. Artinya dari Adek Amelia sudah meminta maaf kepada Ibu Mariana atas video yang beredar di media sosial,” ucap pria tersebut.

Video viral itu mencuri perhatian netizen. Banyak tokoh, pejabat, dan figur publik turut mengomentari video tersebut.

Salah satu yang mengomentarinya adalah Ketua Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Giring Ganesha.

Giring Ganesha mengaku siap memberikan bantuan hukum untuk Amelia.

“Kepada Sis Amelia, pegawai Alfamart, kami dari PSI siap memberikan bantuan hukum dan moril untuk kasus ini,” sebut Giring dalam cuitan di akun Twitter pribadinya, seperti yang dikutip Pikiran-Rakyat.com pada 15 Agustus 2022.

Dalam cuitannya itu, Giring juga menambahkan bahwa UU ITE adalah salah satu undang-undang yang akan jadi prioritasnya untuk direvisi jika pada 2024 dirinya terpilih menjadi wakil di DPR RI.

“Jangan sampai di kasus berikutnya pelaku kebenaran diperlakukan seperti ini,” sebut Giring.

Alfamart mengonfirmasi kejadian dalam video yang viral itu terjadi pada 13 Agustus 2022 sekira pukul 10.30 WIB di Alfamart Sampora di Kampung Sampora, RT 4/RW 2, Desa Sampora, Kecamatan Cisauk, Tangerang Selatan.

“Karyawan kami menyaksikan kejadian konsumen yang telah mengambil barang tanpa membayar. Setelah dimintai pertanggungjawaban, konsumen baru membayar produk cokelat yang diambilnya,” kata Alfamart dalam sebuah unggahan di akun Instagram resminya @alfamart pada 15 Agustus 2022.

“Dari investigasi karyawan pun ditemukan produk lain yang diambil selain cokelat,” ujar Alfamart.

“Alfamart sangat menyayangkan adanya tindakan lanjutan sepihak dari konsumen dengan membawa pengacara yang membuat karyawan Alfamart tertekan,” sebut Alfamart.

“Alfamart sedang melakukan investigasi internal lebih lanjut dan apabila diperlukan Alfamart akan mengambil langkah hukum selanjutnya,” ujar Alfamart menutup pernyataan. 

 

Sumber

https://www.pikiran-rakyat.com/nasional/pr-015278650/pegawai-alfamart-viral-karena-diancam-uu-ite-oleh-ibu-ibu-giring-psi-siap

Facebook Comments
Komentar Facebook